Dharmasraya Tikampost.id
Rangkaian Pilkada Serentak 2024 memasuki masa tenang.
Bawaslu Kabupaten Dharmasraya Provinsi Sumatera Barat (Sumber) beserta Tim pengawasan Pantau logistik kotak suara di panwascam Sitiung pukul 21.00 wib (25/11)
Walau pun diguyur hujan lebat tidak patahkan semangat Bawaslu Kabupaten Dharmasraya beserta Tim Pengawasan Pilkada terdiri dari,Polri,TNI,Pol PP dan Dishub dengan kesiapan yang mapan dan siap menjalankan tugas ditengah hujan lebat.
Kedatangan Bawaslu beserta Tim Pengawasan dikantor Panwascam di sambut langsung oleh Ketua Panwascam Sitiung Sutan Junaidi beserta anggota.
Kemudian Bawaslu dan Tim pengawasan melihat logistik kotak suara di Gedung Pertemuan Umum Kecamatan Sitiung,yang bersebelahan dengan kantor Panwascam.
Ketua Bawaslu Kabupaten Dharmasraya Subandiyono,SH didampingi anggota,Alde Rado dan Maradis jelaskan bahwa masa hari tenang malam ini,kita tetap lakukan kontroling di Panwascam Sitiung,untuk mamastikan penjagaan logistik kotak suara aman dan benar -benar terjaga dengan ketat.
Pantauan logistik kotak suara akan berlanjut sampai malam (26/11) sebelum hari pemilihan,pantauan ke Nagari Sitiung dan Nagari Gunung Medan dibawah pengawasan Panwascam Sitiung meyakinkan bahwa penjagaan logistik kotak suara terjamin aman dan terkendali,penjagaan logistik kotak suara di setiap Nagari di jaga ketat oleh Pengawasan Khusus dari anggota piket yang sudah ditentukan tutup Subandiyono.
(San).